Interface "glowingshop.com" part 2..

Lanjutan dari interface part 1...


Section-section yang ada pada bagian atas tidak berubah warna atau bergaris bawah apabila user memilih salah satu section tersebut. Contohnya apabila user memilih section “home”, user tidak mengetahui apakah sudah di halaman “how to order” atau tidak, karena tidak menunjukkan user sedang berada di halaman mana.
Pada halaman “how to order”, tampilannya sudah cukup baik, karena langkah-langkah untuk memesan sudah diberi tahu secara rinci dan berurutan, sehingga user dapat dengan mudah mengikutinya.

how to order

Pada halaman “shipping & payment”, tampilannya sudah cukup baik, tetapi masih terlalu banyak tulisan, sehingga apabila user melihatnya sudah merasa malas untuk membacanya karena full tulisan.

shipping & payment

Pada halaman “term & condition” sudah cukup baik, karena dijelaskan peraturan-peraturannya secara berurutan, sehingga memudahkan user dalam membacanya.

term & condition

Pada halaman “contact us”, tampilannya sudah cukup baik, terdapat alamat dari glowingshop dan nomor telepon maupun alamat emailnya. Akan tetapi, alamat emailnya tidak bisa dilink, sehingga user tidak bisa nge-link ke alamat email tersebut. Kotak “kepada” untuk mengirim message seharusnya tidak perlu menggunakan drop down karena hanya ada satu pilihan, yaitu informasi. Lebih baik “kepada” tidak perlu ditampilkan atau lebih baik ditujukan kepada alamat email glowingshop tersebut.

contact us

Pada interface setiap halaman “glowingshop.com” terlalu memanjang ke bawah, sehingga untuk melihatnya perlu scroll atas-bawah yang cukup melelahkan dan membingungkan user .
Interface “glowingshop.com” juga menampilkan testimonial dari pembeli-pembeli yang membeli produk glowingshop yang dapat dilihat oleh siapa saja.
Interface “glowingshop.com” menampilkan foto dari owner-owner glowing shop, yaitu Jennifer dan Ichalova. Owner tersebut dapat diketahui sedang online atau tidak pada tulisan dibawahnya.

0 komentar: